Tulangbawang Barat (Sbuai.com)
Umar Ahmad., SP., Bupati Tulangbawang Barat (Tubaba) berencana me-Revitalisasi ‘Bawang-bawang’ (daerah rawa bantaran sungai) di Wilayah setempat. Hal tersebut Ia sampaikan dalam sambutan acara Panen Perdana Budidaya Lele Sistem Bioflock di Pondok Darussholihin Tebu Ireng 12 Tiyuh Pulung Kencana, Kecamatan Tulangbawang tengah, Tubaba, Selasa (8/12/2020).
“Budidaya Lele sistem Bioflock ini merupakan salah satu trobosan usaha yang memang cukup hemat dan efektip dalam pengawasanya. Akan tetapi, Kabupaten Tubaba juga sebenarnya memiliki banyak lokasi lokasi ‘Bawang’ (cekungan air dan rawa di bantaran sungai) habitat berkembang biaknya ikan-ikan, yang sangat berpotensi jadi lapangan kerja baru bagi Masyarakat”, kata Umar Ahmad dalam penyampaian sambutan pembukaan acara tersebut.
Dan itu, Dirinya mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tubaba tengah menyusun dan selanjutnya mengemas dalam program kerja guna melaksanakan tujuan tersebut. “Saat ini Pemkab Tubaba sendiri telah mengusulkan untuk mengkaji guna melakukan Revitalisasinya ‘Bawang-bawang’ yang ada di Tubaba”, sambungnya.
Dalam acara Panen Perdana Lele Sistem Bioflock tersebut, Umar Ahmad Bupati Tubaba, hadir dengan didampingi oleh Ponco Nugroho Ketua DPRD Tubaba, dan Sejumlah Pejabat Pemkab Setempat. (Rz/iw)
Sumber: Rilis Dinas Kominfo Tubaba.